Category Archives: Diagnostic Tools

BNO

BNO (Bulk, nier, oberzicht)

Persiapan sebelum BNO

  • Pasien di puasakan terlebih dahulu sebelum dilakukan foto untuk mengosongkan isi usus dari feses sehingga tidak menghalangi dari kontur ginjal.
  • Dapat diberikan 2 tablet dulcolax pada malam hari sebelum dilakukan pemeriksaan BNO
  • Kemudian pasien dipuasakan pada malam hari sebelum pemeriksaan

Syarat Foto BNO :

  • Identitas pasien
  • Diafragma dan simfisis pubis harus terlihat
  • Dinding perut harus terlhat.

Hal-hal yang dinilai dalan Foto BNO.

  1. Pre-peritoneal fat line
    • Pre-peritoneal fat line merupakan jaringan lemak yang memberikan bayang radilusent di bagian lateral abdomen, yang berjalan dari atas ke bawah sepanjang dinding abdomen tersebut.
  2. PSOAS line
    • Merupakan bayanag opak yang dibentuk oleh Musculus PSOAS. Dari thorakal 12 sampai ke art. sacroiliaka. Keperluannya adalah untuk menilai reaksi / proses retro peritoneal.
  3. Kontur ginjal.
    • Tampak jelas bila persiapan BNO dilakukan dengan benar.
    • Batas kontur ginjal adalah: pool atas setinggi TH 12 dan Pool bawah setinggi L3. Dimana ginjal kanan lebih rentah kira-kira 1 corpus vertebre dari ginjal kiri.
  4. Bayangan opak disepanjang traktus urinarius.
    • Untuk menilai adanya batu.

Ekpertise

  • Pre-peritoneal fat line jelas
  • Psoas line jelas
  • Kontur kedua ginjal jelas
  • Tampak bayang Opak di proyeksi ginjal kiri/tampak batu opak diproyeksi ginjal kiri.

K/ Nerfrolitiasis Sinistra.

ILEUS PARALITIK

ILEUS PARALITIK

  • Gambaran khas untuk ileus paralitik adalah gambaran air fluid level yang panjang-panjang dan sejajar

Pada ileus paralitik .

  • Preperitoneal fat tidak tampak jelas.
  • Distribusi udara diseluruh bagian usus
  • Distensi diseluruh bagian usus
  • Air fluid level sejajar dan panjang-panjang

ILEUS OBSTUKTIF

ILEUS OBSTUKTIF

 Gambaran khas :

  • Ada gambaran air fluid level dengan pola step leader (bertingkat).dinilai pada foto LLD. Jika masi terlihat distribusi udara dalm rektum disebut sebagai ileus obstuktif parsial. Dan jika tidak  tampak udara sampai ke rektum berarti ileus obstruktif total.

ileus

 ileus2Ekpertise :

  • Pre peritonial fat line jelas
  • Distribusi udara usus tidak merata
  • Tampak pelebaran usus dengan hearing bone appearance
  • Tampak air fluid level bertingkat(step leader)
  • Tidak tampak gambaran udara bebas di intra peritoneal

Kesan: ileus obstruktif total letak tinggi.